Beranda Advertorial Debat Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati Boltim 2024 Berlangsung Sukses

Debat Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati Boltim 2024 Berlangsung Sukses

186
0
BERBAGI

MANADO, LensaSulut.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar debat terbuka untuk pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati 2024. Acara tersebut berlangsung pada 31 Oktober 2024 di Manado Tateli Beach Resort, dengan tujuan memberi kesempatan bagi para kandidat untuk memaparkan visi, misi, serta program kerja unggulan mereka.

Dalam debat perdana ini, diskusi difokuskan pada isu-isu krusial yang menjadi perhatian masyarakat Boltim, seperti pembangunan infrastruktur, pelayanan kesehatan, pendidikan, dan peningkatan ekonomi daerah. Setiap paslon mendapat waktu yang sama untuk mempresentasikan program mereka serta beradu argumen secara sehat dan profesional.

Ketua KPU Boltim, Rusmin Mamonto, menegaskan bahwa debat publik ini adalah bagian dari metode kampanye sesuai dengan peraturan dalam PKPU 13 tahun 2024. “Kami berharap para paslon dapat memanfaatkan momentum ini untuk menyampaikan visi, misi, serta program kerja yang nantinya akan dilaksanakan jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur,” ujar Rusmin, yang juga mantan Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Boltim.

Rusmin menambahkan, “Percepatan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat adalah harga mati. Kemajuan Boltim adalah sebuah keharusan yang harus diwujudkan oleh pasangan calon yang terpilih.”

Pada konferensi pers, Paslon nomor urut 01, Oskar Manoppo dan Argo Sumaiku (ORAS), menilai visi misi mereka sudah sesuai dengan kebutuhan masyarakat Boltim. “Visi misi kami berpihak pada rakyat Boltim, sesuai dengan hasil pengamatan langsung di lapangan,” kata Oskar Manoppo kepada awak media.

Sementara itu, Paslon nomor urut 02, Sam Sachrul Mamonto dan Rusmin Mokoagow (ARus), menyatakan bahwa mereka menguasai materi debat. “Tidak ada pertanyaan sulit bagi kami. Semua statemen sudah di luar kepala saya dan Pak Rusmin, artinya kami menguasainya,” tegas Sam Sachrul Mamonto.
(Advetorial)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here