Beranda Religi Pengiriman Air Zam-zam Dari Embarkasi Balikpapan ke Manado Dilakukan Hari Ini

Pengiriman Air Zam-zam Dari Embarkasi Balikpapan ke Manado Dilakukan Hari Ini

59
0
BERBAGI

BALIKPAPAN, LensaSulut.com – Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), melakukan peninjauan langsung terhadap proses pengiriman air zam-zam di Asrama Embarkasi Balikpapan pada Rabu, 26 Juni 2024.

Peninjauan air zam-zam tersebut dipimipin langsung oleh Kepala Bidang (Kabid) PHU, H. Wahyuddin Ukoli, karena dijadwalkan hari ini akan dikirim ke Manado sesuai arahan Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sulut, H. Sarbin Sehe.

Sehingga kata Kabid PHU, air zam-zam untuk jamaah haji Sulut, dapat tiba sebelum kedatangan jemaah haji yang direncanakan pada 29 Juni 2024.

“Ini adalah bagian dari inovasi layanan yang telah berlangsung selama dua tahun terakhir, dengan tujuan memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi jemaah haji Sulawesi Utara, sesuai arahan pak Kakanwil,” jelas Wahyuddin Ukoli.

Lebih lanjut dijelaskan Ukoli, bahwa pengiriman air zam-zam akan diberangkatkan dari Balikpapan malam ini menggunakan pesawat Lion Air dan diperkirakan tiba di Manado sekitar pukul 21.00 WITA.

“Setibanya di Manado, air zam-zam akan disimpan di Asrama Haji Tuminting dan dapat diambil oleh masing-masing Kepala Seksi PHU Kemenag Kabupaten/Kota pada tanggal 27 Juni 2024,” tukas Ukoli

Hal ini tambah Ukoli, bertujuan untuk memastikan distribusi air zam-zam kepada jemaah haji berjalan lancar dan tepat waktu.
(jefry)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here