Beranda Bolmong Timur Camat Kotabunan Minta Pos Kamling Diaktifkan Demi Keamanan Masyarakat

Camat Kotabunan Minta Pos Kamling Diaktifkan Demi Keamanan Masyarakat

465
0
BERBAGI

KOTABUNAN, LensaSulut.com – Pos Keamanan Lingkungan (Pos Kamling) di Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), kembali diaktifkan. Ciptakan rasa aman bagi masyarakat jadi tujuan. Selain itu, langkah preventif ini diambil untuk menangkal persoalan yang timbul di masyarakat serta mencegah masalah Keamanan dan Ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Hal ini dikatakan Camat Kotabunan, Idrus Paputungan, Jumat (17/6/2022).

“Melihat berbagai masalah yang timbul di tengah masyarakat mulai dari keamanan, penyalahgunaan obat Psikotropika di kalangan remaja dan anak sekolah, serta cegah dini maslah Kamtibmas. Tujuannya menciptakan rasa aman bagi seluruh masyarakat desa,” beber Camat.

Mantan Kepala Bidang (Kabid) Prasarana dan Keselamatan Dinas Perhubungan ini menyebut, bahwa pengaktifan Pos Kamling tersebut secepatnya akan dilaksanakan dan ditujukan kepada seluruh Sangadi (kepala desa, red) se-Kecamatan Kotabunan.

“Iya semua Sangadi dan semua desa.  secepatnya akan diaktifkan setelah semua poskamling siap,” ucap Eks Kasubag Pembantuan di Dinas Pendidikan ini, sembari mengatakan bulan depan lomba pos kamling tingkat kecamatan akan digelar dan tetap dipantau oleh Camat Kapolsek dan Danramil.
(Dath)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here