Beranda Manado KPS JAGO Buka Puasa dan Diskusi Ekonomi Bersama Aktivis Muslim Sulut

KPS JAGO Buka Puasa dan Diskusi Ekonomi Bersama Aktivis Muslim Sulut

354
0
BERBAGI

MANADO LensaSulut.com – Mengisi agenda kegiatan di bulan Ramadhan 1442-H, Keluarga besar KPS JAGO (Koperasi Pemasaran Sahabat Jawa Gorontalo) Propinsi Sulawesi Utara (Sulut) melaksanakan kegiatan Silaturrahmi dan Buka Puasa Bersama. Acara yang dihadiri oleh Staf Khusus Gubernur Sulut dr. Makmun Djaapara yang juga sebagai Dewan Pendiri KPS JAGO ini, digelar di Pondol Cafe N’ Resto, jalan Samratulangi Manado, Sabtu 8/5/2021.

Usai berbuka puasa bersama KPS JAGO dan Aktivis Muslim Sulut (AMS), kegiatan ini dilanjutkan dengan Diskusi yang mengangkat tema “Quo Vadis Ekonomi Umat Dimasa Pandemi Covid-19”, dengan menghadirkan pembicara Hilman Firmansyah Idrus ST (anggota DPRD propinsi Sulut), Roy Sendow (Dinas Koperasi UMKM Sulut), dan Muhammad Andi Nur Bongkang (Ketua El Perisai Sulut).

Dalam sambutannya ketua KPS JAGO Sulut, Noho Poiyo menjelaskan bahwa silaturrahmi memiliki hikmah, apalagi di bulan Ramadhan. “Kegiatan ini dititikberatkan pada silaturrahmi yang merupakan hikmah dari buka puasa saat ini. Selain itu, kegiatan ini kami rangkaikan dengan Diskusi membahas perekonomian masyarakat dan mengkaji berbagai persoalan ekonomi,” jelas Nopo sapaan Noho Poiyo.

Sementara itu, dr. Makmun Djaapara selaku Dewan Pendiri pada sambutannya menyampaikan terimakasih kepada undangan yang sudah menghadiri kegiatan ini dengan mentaati protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

“Selaku dewan pendiri, saya mengapresiasi kepada rekan-rekan pengurus KPS JAGO terutama kehadiran dari seluruh undangan yang telah memperlihatkan anjuran pemerintah propinsi Sulut terkait penerapan prokes pencegahan penyebaran Covid-19. Kami juga berharap kita semua untuk selalu mendukung himbauan pemerintah propinsi Sulawesi Utara,” harap dokter Makmun.

Diakhir diskusi, Hilman Firmansyah Idrus selaku wakil rakyat di DPRD propinsi Sulut mengucapkan terimakasih atas masukan yang telah disampaikan pada diskusi tersebut. “Terimakasih atas masukan tentang persoalan ekonomi yang sudah disampaikan oleh rekan-rekan aktivis, dan ini menjadi catatan yang akan saya teruskan kepada pemerintah lewat mekanisme yang ada di DPRD,” tutup Hilman Firmansyah Idrus.
(jea)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here