MANADO LensaSulut.com – Fenomena pengalihan dukungan dari calon calon lainnya ke calon Walikota dan Wakil Walikota Manado, Sonya Selviana Kembuan dan Syarifudin Saafa (SSK-SS) kian terlihat menjelang hari pemilihan Pilkada serentak 9 Desember 2020. Dukungan terhadap paslon nomor urut 2 ini, semakin hari kian meninggalkan para pesaing mereka. Ini menyusul kepercayaan warga atas program bantuan modal usaha sebesar 10 juta untuk warga keluarga kurang mampu.
Aura kemenangan SSK-SS dengan fenomena ini masih terus terjadi saat Sonya kampanye di kelurahan Ketang Baru kecamatan Singkil, Senin (30/11/2020). Sebagian warga yang hadir dan ratusan keluarga mereka ternyata tadinya adalah pendukung MOR HJP. Mereka datang untuk memberi pernyataan sikap secara terbuka mendukung pasangan Sonya Selviana Kembuan (SSK) dan Syarifudin Saafa (SS).
“Kami semua bersama keluarga telah bertekad mendukung SSK-SS karena programnya jelas dibandingkan dengan program paslon yang kami dukung sebelumnya, programnya tidak jelas,” ujar Rapi Hudodo’o salah satu warga ketang baru, usai melakukan pernyataan sikap di kampanye terbatas.
Ibu Rapi berharap SSK-SS terpilih menjadi Walikota dan wakil walikota, karena disamping programnya jelas, warga Manado ingin ada perubahan nyata bukan janji palsu.
Sonya Selviana Kembuan pun langsung menyambut dengan hangat ke mereka. Dia berharap warga tersebut menjadi tim suksesnya.
“Apalagi ini emak-emak ini terlihat gesit, jadi saya berharap mereka menjadi tim sukses SSK-SS, karena program kami jelas untuk kesejahteraan masyarakat,” jelas Sonya sembari membagikan masker di lokasi kampanye.
Apalagi lanjut Sonya, program bantuan usaha 10 juta ini, programnya sudah terdaftar di KPU. Jadi bukan program hanya sekedar janji, tapi program ini akan terealisasi jika dirinya dengan SS terpilih nanti, di pilkada 9 desember nanti. “Program bantuan modal usaha 10 juta untuk meningkatkan perekonomian rakyat, dan tak ada beban cicilan pengembalian,” seru Sonya yang disambut riuh kebahagiaan warga. (*jea)