Beranda Manado Puluhan Aktivis OKPI Sulut Sambangi Rumah Aspirasi Herson Mayulu

Puluhan Aktivis OKPI Sulut Sambangi Rumah Aspirasi Herson Mayulu

436
0
BERBAGI

MANADO LensaSulut.com — Sejumlah aktivis Organisasi Kepemudaan Islam (OKPI) Sulawesi Utara (Sulut) menyambangi Rumah Aspirasi Anggota DPR RI asal Sulut, H. Herson Mayulu (H2M) di Kelurahan Ternate Baru, Kecamatan Singkil Kota Manado. Kedatangan para Aktivis Muslim Sulut ini diterima langsung oleh H2M dalam agenda menyerap aspirasi, Minggu (8/3/2020)

Kegiatan ini berlangsung dalam suasana diskusi dan tanya jawab seputar kondisi dan perkembangan daerah yang ada di Sulut. Berbagai masukan dan aspirasi disampaikan para aktivis termasuk persoalan Pilkada, dimana salah satu topik pembicaraan adalah masalah Indeks Kerawanan Pemilu (IKP).

Seperti diketahui, Sulut masuk salah satu wilayah dengan IKP tinggi. Untuk itu H2M mengajak para aktivis ini untuk memperkuat daerah daerah yang menghadapi Pilkada dalam hal menjaga dan membantu pemerintah dan aparat untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat soal pentingnya menjaga situasi kondusif selama berlangsungnya tahapan Pilkada.

“Saya berharap kepada adik adik aktivis untuk berperan aktif membantu pemerintah dan aparat dalam memberikan pemahaman kepada publik tentang pentingnya kenyamanan dan keamanan daerah. Dengan masuknya Sulut dalam tingkat IKP tinggi, maka saya berharap ini menjadi motivasi buat kita semua warga Sulawesi Utara,” harap Mayulu. (jea)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here