TUTUYAN lensasulut.com — Sebanyak 30 calon jamaah haji Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), siap diterbangkan menuju Tanah Suci.
Menurut Kepala Kementrian Agama (Kemenag) Boltim, Ahmad Soleh, melalui Staf Haji dan Umat Islam, Hidayat Bahmid, bahwa puluhan calon jamaah haji asal Boltim terbagi dua rombongan dan rencananya akan diberangkatkan pada tanggal 30 Juni 2019.
“Para calon haji terbagi dua robongan yaitu rombongan 6 (enam) dan 8 (delapan) mereka masuk kloter 12. Proses pemberangkatan calon haji tanggal 30 Juni star dari Boltim menuju Bandara Samratulangi Manado,” terang Bahmid, Senin, (15/7).
Dikatakannya, tahun ini calaon jama’ah haji Kabupaten Boltim mengalami peningkatan.
“Untuk boltim sendiri tahun ini calon jama’ah haji meningkat. Tahun 2018, hanya 13 orang sementara tahun ini ada 30 calon jama’ah haji. Mereka (Calon jama’ah haji-red) berasal dari Kecamatan Modayag Barat, Nuangan, Tutuyan dan Kotabunan,” bebernya.
“Calon jama’ah haji dari Kecamatan Modayag Barat berjumlah 6 orang, Modayag 3, Nuangan 10, Tutuyan 10 dan Kotabunan satu orang. Calon jama’ah haji yang paling tua bernama Busura Potabuga asal Desa Tutuyan dengan usia 79 tahun,” sambungnya.
Dia menambahkan, untuk penambahan kuota, Kabupaten Boltim ketambahan 11 calon jama’ah haji dan proses manasik sudah dimulai sebelum dua bulan pemberangkatan.
“Alhamdulillah soal penambahan kouta, Boltim ketambahan 11 orang. Untuk proses manasik, sudah dimulai dua bulan sebelum pemberangkatan tinggal manasik terakhir pada hari kamis,” tuntasnya. (rey)